PAYUDARA kerap dikaitkan dengan kecantikan seorang wanita. Karena itu, tidak sedikit dari mereka yang mengingkan bentuk payudara yang besar dan indah.
Namun, banyak wanita yang justru merasa minder dengan bentuk payudaranya yang besar. Bahkan, memicu timbulnya rasa tidak percaya diri. Tak heran jika mereka pun rela melakukan jalan operasi demi mengecilkan payudara.
Padahal untuk mengatasi hal tersebut, ada beberapa cara sederhana dan aman untuk dilakukan daripada operasi. Apa saja? Berikut ulasannya, seperti dilansir
Boldsky. Pakaian Cara termudah untuk menyamarkan bentuk payudara yang besar yakni dari pakaian. Jangan kenakan kaus dengan model
low-cut dan hindari motif garis horisontal. Pilihlah pakaian dengan warna gelap.
Olahraga Ada banyak olahraga yang bisa bermanfaat untuk membentuk payudara lebih indah. Selain itu, Anda juga bisa melakukan diet dengan memperbanyak makanan yang mengandung serat.
Bra khusus Bra yang sempurna tidak hanya membuat Anda nyaman, tetapi juga percaya diri. Jika payudara Anda termasuk besar, pilihlah bra khusus yang bisa menyamarkannya.
Yoga Latihan ini juga menjadi solusi sempurna untuk membentuk tubuh. Ada beberapa gaya yoga yang mampu mengurangi bentuk payudara yang besar. Untuk program ini, Anda bisa berlatih setidaknya tiga sampai empat kali sepekan.
(tty)This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends: