KEBERSIHAN rumah menjadi masalah umum saat libur Lebaran. Tidak sedikit sampah menumpuk dan belum terangkat hingga bisa memicu berbagai penyakit.
Kenyataan tersebut seperti diungkapkan praktisi kesehatan, Dr dr H. Ari Fahrial Syam, SpPD-KGEH, MMB,FINASIM, FACP. Menurutnya, tumpukan sampah memunculkan lebih banyak binatang, seperti lalat, nyamuk, ataupun tikus. Padahal, binatang tersebut merupakan bibit penyakit jika tidak diperhatikan dan dicegah keberadaannya.
"Lalat jelas membawa berbagai penyakit infeksi usus, baik yang hanya diare sampai yang berat seperti demam tifoid. Tikus merupakan vektor yang penting untuk terjadi penyakit demam kuning atau leptospirosis," katanya dalam siaran persnya, Senin (4/8/2014).
"Nyamuk, terutama yang berada sekitar rumah, tentu akan menjadi sumber penyakit jika merupakan nyamuk aedes aegypti yang membawa virus DHF," imbuhnya. (Baca: Stres Berkelanjutan Picu Penyakit Kanker)
Karena itu, kebersihan di dalam dan sekitar rumah menjadi salah satu yang wajib diperhatikan. Terutama, menghindari adanya air tergenang yang potensial sebagai tempat hidup jentik nyamuk pembawa virus maut.
"Ingat, demam berdarah merupakan penyakit endemis di kota-kota besar di Indonesia sehingga potensi terjangkitnya masih tinggi," tutupnya. (fik)
This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.