Ajaran baru ibu tekan anggaran beli baju (Foto: Facebook) SAAT tahun ajaran masuk sekolah tiba, sebagian orangtua pusing memikirkan masalah biaya. Biaya sekolah pun lebih menjadi prioritas dibanding membeli pakaian.
Dondisi demikian memengaruhi omset penjualan pakaian, seperti dirasakan oleh desainer Defrico Audy. Menurutnya, tahun ajaran baru yang dibarengi dengan bulan Ramadan, omset penjualan busana jadi menurun. Minat orang membeli baju tengah menurun.
"Karena tahun ini adalah tahun ajaran baru sekolah, ibu-ibu jadi mengencangkan ikat pinggangnya," kata Defrico kepada Okezone di Jakarta, belum lama ini.
Untuk busana Muslim, lanjutnya, masih memiliki animo yang sangat bagus, mengingat momennya dekat dengan Lebaran. Rancangan Defrico yang kaya detail masih menjadi favorit para pelanggan setianya.
"Persiapan Lebaran sama seperti sebelumnya, biasa-biasa saja, tidak naik ataupun turun," pungkasnya.
(ren)