Pages

Selasa, 15 Juli 2014

Sindikasi lifestyle.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Lifestyle 
Price starts from $55

Get 20% discount this month using summer20code!
From our sponsors
Respons Anak saat Saksikan Ayahnya Selingkuh
Jul 14th 2014, 17:01

Selasa, 15 Juli 2014 - 00:01 wib | Evi Elfira - Okezone

Respons Anak saat Saksikan Ayahnya SelingkuhAnak bisa menjadi korban tindakan selingkuh (Foto: campbellashtoninvestigations) SEORANG pria yang telah berumah tangga, ketika berselingkuh, tentunya mengundang risiko. Selain melukai perasaan istri, tindakannya juga memberi pengaruh bagi anak.

Saat anak mengetahui ayahnya selingkuh, ia cenderung untuk menutupinya. Hal ini dilakukan semata-mata untuk melindungi perasaan sang ibu. (Baca: Wanita Akan Lebih Dulu Sadari Cinta Terlarang)

Namun, seringkali anak tidak mengetahui bahwa ibunya telah menyadari perselingkuhan ayahnya. Pada kondisi ini, anak dalam kondisi tersebut akan memiliki respons tertentu.

"Ketika pria beristri kepergok oleh sang anak sedang selingkuh, hal yang pasti dilakukannya adalah pembenaran atau bohong, inipun menimbulkan respons oleh anak," kata psikolog Nella Safitri Cholid kepada Okezone melalui sambungan telefon, belum lama ini. (Baca: Berstatus Janda, Wanita Acapkali Dicap Buruk)

Menurut psikolog yang menangani banyak kasus perselingkuhan ini, dalam merespon perbuatan sang ayah, anak melihat dari sikap yang ditimbulkan sang ibu. "Reaksi anak bergantung kepada sang ibu," imbuhnya.

"Jika ibunya mengetahui perbuatan sang ayah dan bersikap tenang, maka anak juga akan berlaku tenang," tutur Nella. (Baca: Inikah Alasan Janda Buru-Buru Nikah?)

Sebaliknya, jika ibu bersikap gelisah, anak turut bereaksi sama. Ia akan turut merasa tidak tenang dan memikirkan kasus perselingkuhan sang ayah.
(ftr)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions