Bijaklah saat membeli parfum (Foto: beautyheaven) PARFUM tidak hanya 'menyulap' tubuh menjadi wangi, tetapi juga bisa mengubah mood atau suasana hati. Seringkali ketika dihadapkan dengan wewangian parfum, wanita mendadak bingung memilih yang mana.
Nah, bagaimana memilih parfum yang wanginya tahan lama dan aman dipakai? Simak tip di bawah ini:
- Sesuaikan kapan Anda ingin memakai parfum itu. Apakah siang atau malam hari? Umumnya, parfum siang hari aromanya lebih light dan energik sehingga Anda bisa memilih parfum bernuansa buah-buahan. Sedangkan malam hari, pilih yang beraroma musk, wood, atau vanilla.
- Sesuaikan dengan bujet yang Anda punya. Jangan sampai gara-gara membeli parfum merek tertentu, kebutuhan lain malah tidak tercukupi.
- Sesuaikan dengan temperatur tubuh Anda secara umum. Mereka yang biasanya temperatur tubuhnya rendah, cocok mengenakan parfum berbahan dasar vanilla, musk, atau wood. Sedangkan yang temperatur tubuhnya tinggi, lebih baik memilih yang fruity atau floral.
- Pastikan Anda selalu melakukan tes dengan menyemprotkan parfum pada nadi tangan atau belakang leher. Selain untuk mengecek aromanya, Anda juga bisa tahu apakah cocok dan tidak membuat kulit Anda iritasi.
- Perlu diingat, saat parfum menempel pada kulit hasil aromanya tidak akan sama setiap orang. Semua dipengaruhi oleh temperatur tubuh, diet, cuaca, serta aroma dasar tubuh. Tak heran jika aromanya agak sedikit berbeda sekalipun merek parfumnya sama. (ftr)