Helmi Ade Saputra - Okezone
Minggu, 29 Juni 2014 17:30 wib Wanita mengalami obesitas (Foto: Telegraph)
OBESITAS bisa menempatkan Anda pada risiko yang lebih tinggi untuk terkena berbagai penyakit kronis. Namun, kini terlebih khusus bagi wanita, berada pada kondisi obesitas bisa berdampak serius saat mereka hamil.
Menurut sebuah penelitian, wanita yang mengalami obesitas sebelum hamil berada pada peningkatan risiko melahirkan bayi prematur, terutama yang terjadi sebelum usia kehamilan 28 minggu.
Namun, para peneliti tidak menemukan hubungan antara ibu yang obesitas dengan kelahiran prematur pada usia antara 28 sampai 37 minggu masa kehamilan. Perbedaan ini menunjukkan bahwa kelahiran prematur mungkin memiliki penyebab yang berbeda pada berbagai tahap kehamilan.
"Sampai saat ini, orang-orang telah berpikir bahwa kelahiran prematur terjadi setidaknya tiga minggu lebih awal dari waktu kelahiran normal. Tetapi, tidak sesederhana itu, kelahiran lebih awal bukanlah salah satu penyebab bayi lahir prematur," kata professor of paediatrics, Garry Shaw dari Stanford University School of Medicine, Amerika Serikat, dikutip Indianexpress, Minggu (29/6/2014).
Sementara, studi tersebut meneliti hampir satu juta kelahiran di California, Amerika Serikat di rentang tahun Januari 2007 hingga Desember 2009. Hasil penelitian ini sudah dipublikasikan dalam the journal Paediatric and Perinatal Epidemiology.
(ren)
Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda. This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.