Pages

Jumat, 13 Juni 2014

Sindikasi health.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Health 
Book your hotel early for a discount!

You can reap the rewards with great discounts at participating Pullman, M Gallery, Grand Mercure, Novotel, Mercure, ibis and Formule 1 hotels.
From our sponsors
Mana Lebih Sehat, Ikan atau Daging?
Jun 13th 2014, 04:24

Ainun Fika Muftiarini - Okezone
Jum'at, 13 Juni 2014 11:24 wib
detail berita
Daging dan ikan menyehatkan (Foto: Boldsky)
ANTARA daging dan ikan sering diperdebatkan mana yang lebih sehat untuk dikonsumsi. Keduanya memiliki kelebihan dan kekurang masing-masing.

Ada beberapa hal yang bisa menjadi pertimbangan Anda untuk menentukan mana lebih sehat antara daging dan ayam. Berikut ulasannya, sebagaimana dilansir Boldsky.

Asam folat omega-3

Ikan memiliki kandungan asam folat omega-3 atau lemak tak jenuh yang tidak ada dalam daging. Manfaat lemak tersebut dipercaya melindungi jantung dari efek negatif lemak jenuh.

Sumber protein

Ikan memiliki banyak protein dalam setiap gramnya, daripada daging ayam. Perbedaan keduanya memang sangat sedikit, tapi sebagian orang mengaku jika mengonsumsi ikan lebih mengenyangkan daripada ayam.

Asam amino

Daging mengandung asam amino lebih bervariasi. Asam amino bermanfaat dalam pembentukan otot. Jadi, bila Anda menginginkan tubuh lebih berotot, daging merupakan sumber protein yang tepat.

Metode memasak

Sebenarnya, ikan atau daging memiliki kandungan menyehatkan yang sama. Namun, jika dimasak, keduanya memiliki manfaat berbeda. Misalnya, ketika ikan digoreng di dalam minyak banyak (deep frying), maka nutrisinya sebagian besar akan hilang, begitupula dengan ayam. Protein dalam ikan memang memilliki sifat cepat berubah. Karenanya, metode memasak untuk ikan lebih baik dipanggang, termasuk untuk daging.

Merkuri

Ikan hidup di air yang seringkali tercemar karena merkuri. Banyak orang meninggal karena keracunan merkuri setelah mengonsumi ikan dalam periode yang cukup lama.

Terinjeksi hormon

Mencari daging organik memang sulit. Sementara, tidak sedikit daging ayam yang diinjeksi dengan hormon untuk menggemukkan unggas ini. (fik)

Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions