Pages

Minggu, 04 Mei 2014

Tempo.co News Site
daily news from tempo.co 
Compare Hotels

Find great prices for amazing hotels wherever your next destination may be. It's simple to search 100+ sites at once!
From our sponsors
Ternyata Ada Kanker yang Dapat Disembuhkan
May 3rd 2014, 21:21

Berita Terkait

TEMPO.CO, Jakarta - Tidak semua jenis kanker adalah penyakit mematikan yang tidak dapat disembuhkan. Menurut Dokter Spesialis Onkologi Rumah Sakit Premier Bintaro, Dody Ranuhardy, ada beberapa jenis kanker yang bisa disembuhkan, salah satunya kanker Limfoma, atau kanker getah bening.

"Tidak hanya kanker Limfoma, sebenarnya ada sepuluh jenis kanker yang dalam pengobatannya bisa disembuhkan," kata Dody dalam seminar mengenai manajemen kanker Colorectal, di Gedung Annex, Rumah Sakit Premier Bintaro, Sabtu 3 Mei 2014.

Selain kanker yang tidak dapat disembuhkan, terdapat pula kanker yang keganasannya masih berada di tingkatan menengah. Artinya, dapat disembuhkan bila penanganannya segera atau tidak sama sekali. Dody memberi contoh kanker Ovarium atau kanker indung telur.

Namun dari semua jenis kanker, menurut Dody yang paling ganas dan cepat sekali penyebarannya adalah kanker paru-paru. "Kanker paru ini adalah kanker yang tingkat mematikannya paling tinggi," kata Dody.

Karena itu, orientasi penyembuhan bagi pasien kanker paru biasanya mengobati gejala yang muncul, sebab untuk penyembuhan total dalam artian paru-paru bersih atau terbebas dari sel kanker sangat sulit dilakukan.

CHETA NILAWATY

Topik terhangat:
Hadi Poernomo
| Pelecehan Siswa JIS | Kisruh PPP | Jokowi | Prabowo

Berita terpopuler:
Jokowi Nyapres, Ahok: Kacau-Balau Jakarta Ini

35 Juta Pound, Diego Costa Resmi ke Chelsea 

Putuskan Soal Century, Sri Mulyani Pakai Insting

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions