Dian Pelangi (Foto: Pribadi)
TURBAN menjadi tren untuk busana muslim pada tahun ini. Turban pertama kali diadopsi oleh negara Afrika yang dijadikan hiasan untuk menutup rambut mereka yang ikal.
Namun, belakangan ini justru turban dijadikan tren hijab di Indonesia. Untuk memakai hijab model ke atas pun harus didukung oleh busananya.
Menurut desainer Dian Pelangi, ada beberapa hal yang wajib diperhatikan ketika memakai turban. Apakah itu?
"Disarankan kalau pakai turban ke atas, bajunya agak longgar jangan
fit body. Kalau
fit body akan
nyeplak banget tubuh bagian atas," tutur Dian Pelangi kepada
Okezone di Jakarta, belum lama ini.
Pemilihan busana seperti kaftan dinilai cocok untuk dipadupadankan dengan turban.
"Menurut saya, agak longgar seperti kaftan atau atasan ada
ruffle agak longgar siluetnya. Bawahnya bisa
fit dan atasan
flare. Jadi,
flare and fit," pungkas desainer anggota Asosiasi Perancang dan Pengusaha Mode Indonesia (APPMI).
(tty) Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.