Pages

Senin, 17 Maret 2014

Sindikasi health.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Health 
Book your hotel early for a discount!

You can reap the rewards with great discounts at participating Pullman, M Gallery, Grand Mercure, Novotel, Mercure, ibis and Formule 1 hotels.
From our sponsors
Makanan Terbaik saat Anda Meriang
Mar 17th 2014, 04:59

Qalbinur Nawawi - Okezone
Senin, 17 Maret 2014 11:59 wib
detail berita
Makanan ini cegah meriang (Foto: Womenshealthmag)
FLU dan meriang sering tak terelakan karena hujan turun terus- menerus turun belakangan ini. Terlebih kondisi itu sering membuat nafsu makan menurun, tak sedikit akhirnya membuat kita harus beristirahat di tempat tidur sejenak.  
Bila Anda sering mengalami kondisi itu, tak usah cepat cemas. Sebab, ada makanan yang membantu Anda mengatasi flu dan meriang. Enggak percaya? Berikut ulasannya, seperti dilansir Womenshealth.
 
Sup ayam hangat
 
Sup ayam dengan kuah yang hangat bisa membantu meredakan flu dan meriang Anda. Hal itu bisa terjadi karena sup ayam mengandung asam amino, yang membantu mengencerkan lendir di paru-paru. Selain itu, kaldu hangat dalam kuah akan membantu menjaga hidung tetap lembap, mencegah dehidrasi, dan melawan peradangan di tenggorokan. Bukan cuma itu, komposisi makanan di dalamnya bisa menendang flu dan keluhan hidung mampat karena flu.
 
Teh hangat
 
Air hangat bisa menghilangkan sakit tenggorokan dan meringankan hidung mampat, sehingga minuman seperti teh hijau yang kaya oksidan bisa mengobati semua keluhan itu. Hal itu bisa terjadi karena teh hijau kaya antioksidan untuk melawan infeksi dan mendukung sistem kekebalan tubuh. Bila Anda tak menyukai teh, air hangat dengan lemon bisa dijadikan cara alternatif.
 
Buah jeruk
 
Aneka buah jeruk seperti jeruk lemon, jeruk bali dan jeruk nipis itu mengandung flavonoid yang bisa membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mempercepat pemulihan sakit. Bila Anda mengalami flu biasa dan meriang, makan salah satu dari aneka jeruk itu akan meringankan keluhan Anda.
 
Makanan pedas
 
Konsumsi makanan pedas bisa membuat air keluar dari hidung dan air mata Anda, tapi hal itu merupakan dekongestan alami yang efektif. Makan cabai, wasabi, dan lobak bisa membantu meringankan gejala hidup mampat Anda.
(tty)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions