AIR kelapa merupakan asupan alternatif yang bisa diandalkan seseorang untuk mencukupi kebutuhan vitamin dan mineral. Apa pasal?
Hal itu karena air kelapa mengandung zat besi, kalsium, magnesium, seng, vitamin C dan E. Selain itu, air kelapa juga dikemas antioksidan yang melawan penuaan tubuh dan aneka penyakit.
Lebih dalam, asam laurat yang hadir dalam air kelapa berguna sebagai anti bakteri, anti jamur dan anti virus. Sehingga, hal itu bisa meningkatkan kekebalan tubuh dan mencegah seseorang dari penyakit. Beberapa studi menunjukkan bahwa air kelapa juga dapat meningkatkan kesehatan sistem pencernaan dan menyembuhkan sakit maag. Air kelapa juga mengandung sejumlah besar zat besi, yang bisa mencegah seseorang mengalami anemia.
Bagi orang yang terbiasa mengonsumsinya, saraf dan otot dalam tubuhnya sejenak bisa dikendurkan. Kemudian, mengontrol kadar gula dalam darah, yang dalam beberapa kasus mengurangi nyeri sendi. Demikian seperti dilansir Healthmeup.
Tak sebatas itu saja, meminum air kelapa bisa digunakan untuk melembapkan rambut. Hal itu sendiri dikarenak vitamin E dan lemak sehat yang ada di dalamnya. Oleh karenanya, jangan kaget bila saat rutin meminum air kelapa pertumbuhan rambut cepat dan banyak. Seiring dengan perawatan rambut, air kelapa juga bisa digunakan untuk kulit. Tujuannya, membersihkan kulit dengan membuat kotoran kulit mati. Alhasil, air kelapa bisa memberi Anda kulit yang berseri-seri. (ind)