Posted: 20/02/2014 10:00
Scan Magnetic Resonance Imaging (moonlady.com)
Liputan6.com, Singapura : Perempuan yang senang makan tapi badan tetap langsing jangan berbesar hati dulu. Bisa jadi Anda termasuk orang yang terlihat kurus namun berlemak di dalam alias TOFI (thin on the outside, fat on the inside).
Berita Terkait
Anda yang penasaran apakah termasuk dalam kategori TOFI bisa melakukan tes seperti yang dikutip YourHealth, Rabu (19/2/2014):
Metode yang Paling Akurat
1. Pencitraan tubuh
Ini yang paling akurat, tapi scan Magnetic Resonance Imaging (MRI) juga mahal (dari US$800). Cara ini bisa menunjukkan di mana lemak visceral Anda.
Anda bisa melakukannya di rumah sakit atau klinik swasta.
2. USG
Biayanya sekitar US 100. Pemindaian ini bisa melihat hati yang berlemak. DrMadeleine Chew dari MW Medical Centre mengatakan, hati adalah tempat pertama lemak visceral menempel.
Kurang Akurat
1. Monitor Bioelectrical impedance analysis (BIA)
Empat elektroda ditempatkan di tangan dan kaki. Arus listrik yang tak terdeteksi melewati tubuh untuk mengukur massa lemak dan persentasenya. Anda bisa membelinya di apotek atau toko kesehatan.
2. Rasio Pinggang-Pinggul
Mengukur pinggang Anda di pusar dan membaginya dengan bagian terluas dari pinggul Anda. Hasil 0,8 dan di bawahnya berarti Anda aman. Jika di atasnya Anda mungkin memiliki lemak visceral yang tinggi.
(Mel/Abd)
Berita Rekomendasi
This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.