KEKERASAN serta pelecehan terhadap wanita kerap terjadi, baik di India maupun di Indonesia. Lewat ajang Miss India-Indonesia ini, visi yang ditonjolkan adalah memerangi kekerasan dan pelecehan terhadap wanita.
"Kami punya hot topic-nya, stop violence against women. Kita buat kepedulian yang disalurkan ke berbagai lapisan wanita. Selain itu, kita mengampanyekan agar menyetop kekerasan terhadap wanita, baik di India maupun Indonesia," tutur Shanti Tolani, Country Manager Miss India-Indonesia kepada Okezone di Four Seasons Hotel, Jakarta Selatan, Jumat, 24 Januari 2014.
Dalam kampanye tersebut, kata dia, mereka akan masuk ke berbagai universitas dan sekolah untuk memberi arahan kepada para wanita agar lebih mawas diri.
"Mereka akan diberi bekal bagaimana caranya mawas diri. Kalau pacaran yang baik harus begini, harus menuruti kata orangtua. Kalau pacar mereka ada yang berlaku kasar harus bagaimana. Kalau keluar malam, wanita itu baiknya gimana, berpakaian seperti apa. Itu semua kami ajarkan, kemudian mereka akan menyampaikan lagi ke masyarakat," jelasnya.
Menurut Shanti, respons masyarakat India maupun Indonesia sangat baik. Mereka mendukung sepenuhnya apa yang sedang dikampanyekan.
Pasalnya, isu tersebut sangat mengganggu kehidupan sebagian besar wanita dan orangtua.
"Respons mereka sangat positif menerima kampanye kita dan para wanita muda dari kandidat Miss India-Indonesia juga bersemangat untuk melakukan perubahan," tutupnya.
(tty)
This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.