Pages

Rabu, 01 Januari 2014

Sindikasi lifestyle.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Lifestyle 
Crabtree & Evelyn.

Pamper yourself and save money with value size items on sale.
From our sponsors
Kulit Kepala Gatal? Obati dengan Cara Ini
Dec 31st 2013, 18:44

ADA banyak faktor yang menyebabkan kulit kepala gatal, seperti udara dingin yang kering (di mana kulit kepala tidak memiliki kelembapan), ketombe pada kulit kepala, kondisi kulit, produk sampo atau kondisioner atau pewarna, kutu atau gigitan serangga lainnya. Apa pun alasannya, kulit kepala gatal adalah suatu kondisi yang bisa memalukan, terutama ketika Anda harus menggaruk kepala di depan orang banyak.  
Kulit kepala gatal juga bisa menyakitkan dan berdarah jika Anda menggaruknya terlalu keras atau lama. Untungnya, ada banyak cara untuk mengobati kulit kepala gatal, seperti dilansir Magforwomen.
 
Ganti sampo atau kondisioner

Ganti sampo atau kondisioner untuk melihat apakah kulit kepala gatal disebabkan oleh itu. Jika Anda tidak ingin mengganti sampo, cari alternatif sampo buatan sendiri. Campur putih telur dengan minyak zaitun dan brokoli yang sudah dihaluskan dan oleskan pada kulit kepala. Biarkan selama beberapa menit dan kemudian cuci rambur. Campuran ini menghidrasi, menghilangkan kutu, dan kotoran lainnya dari kulit kepala, dan membuat rambut terlihat berkilau.
 
Oleskan minyak hangat ke kulit kepala

Anda bisa menggunakan minyak almond, minyak zaitun atau minyak kelapa. Hangatkan minyak sedikit, oleskan pada kulit kepala dengan lembut. Pijat kulit kepala untuk beberapa waktu dan biarkan selama beberapa jam. Jika kulit kepala gatal karena kulit kering, pengobatan ini pasti akan membantu.
 
Sisir rambut Anda dengan baik
 
Gunakan sisir yang halus dan sikat rambut Anda dengan baik setiap hari. Menyisir rambut meningkatkan aliran darah ke kulit kepala dan menurunkan rasa gatal. Jangan sisir rambut Anda saat basah karena hal ini akan membuat rambut mudah rontok dan kulit kepala gatal.
 
Mencegah agar tak terbakar matahari

Kulit kepala juga bisa terbakar, terutama bila Anda tidak memiliki surai rambut yang tebal untuk melindungi kulit kepala. Jika Anda menghabiskan banyak waktu di bawah sinar matahari, pakailah topi atau tutup rambut dengan scarf untuk mencegah kulit kepala dari sengatan matahari. Terlalu sering atau banyak terpapar Sinar matahari juga dapat menyebabkan gatal pada kulit kepala, dan satu-satunya cara untuk mencegahnya adalah dengan menutupi kepala. Sorban juga bisa menjadi cara gaya untuk menutupi kepala.
 
Jangan stres

Terkadang banyak stres dapat menyebabkan kulit kepala gatal dan menggaruk-garuk kepala bisa menjadi cara untuk melepaskan stres itu. Namun bila Anda terus menggaruk-garuk kepala dengan kuku kotor, Anda dapat mentransfer semua kotoran dan bakteri pada kulit kepala dan menyebabkannya semakin gatal.
 
Jika gatal terus-menerus dan semua pengobatan rumah gagal, sebaiknya Anda temui dokter kulit. Bisa saja Anda memiliki kondisi kulit yang serius. Berkonsultasi dengan dokter untuk melihat apa penyebab kulit kepala gatal.
(tty)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions