SAAT wanita hamil pada trimester kedua, mereka tetap harus melakukan olahraga. Hal itu sendiri untuk menjaga kebugaran tubuh dan perkembangan janin dalam kandungan.
Meski begitu, tak semua jenis olahraga baik untuk ibu hamil. Artinya, wanita yang sedang hamil hanya boleh melakukan olahraga yang mendukung kehamilannya.
Nah, apa sajakah olahraga terbaik untuk ibu hamil? Simaklah ulasannya di bawah ini, seperti dilansir Boldsky.
Berjalan
Berjalan adalah olahraga sederhana wanita hamil pada trimester kedua. Berjalan di udara segar cukup untuk mengangkat semangat Anda, namun hati-hati saat berjalan. Sebab, tubuh membawa beban tambahan di depan dan jangan lupa beristirahat bila Anda sudah merasa lelah.
Teknik relaksasi
Meditasi dan teknik relaksasi lainnya adalah olahraga yang baik selama kehamilan di trimester kedua. Pasalnya, kegiatan itu bisa menenangkan tubuh dan pikiran. Tetapi di atas semua itu, dengarkanlah tubuh Anda sendiri dan jangan memaksakan diri.
Jogging
Olahraga ini boleh dilakukan pada trimester kedua, hanya jika Anda sudah terbiasa berlari. Tapi Anda harus menyadari perut selalu akan berkembang dan risiko Anda kehilangan keseimbangan saat berlari.
Yoga
Yoga merupakan latihan yang sangat baik pada kehamilan trimester kedua. Hal itu karena bisa membantu tubuh jadi rileks dan memperkuat otot tubuh. Namun, Anda juga harus tahu untuk tak meregangkan otot-otot perut terlalu banyak. Di mana Anda harus berhenti bila saat melakukan gerakan yoga tertentu merasa tak nyaman.
Berenang
Berenang adalah olahraga yang direkomendasikan saat Anda berada pada kehamilan di trimester kedua. Anda juga harus berhati-hati saat berenang dan berenang dengan lambat agar tak kehabisan napas. Akan lebih baik jika Anda berenang dan tetap berada kolam yang dangkal.
(tty)