Kompas.com – Jauh sebelum malam Grand Final Miss World 2013 digelar, kemenangan Megan Young ternyata sudah lebih dulu diprediksi oleh khalayak.
Selama masa karantina di Bali, popularitas Megan di ranah media sosial terus menanjak. Apalagi perempuan blasteran Amerika – Filipina ini, terbilang rajin dalam mengunggah seluruh kegiatannya ke masing-masing akun sosial media miliknya, salah satunya pada situs microblogging Twitter pada akun dibawah nama @meganbata.
Ternyata, salah satu penilaian menjadi Miss World 2013 yang berlangsung di Bali ini adalah seberapa sering para kontestan memamerkan kekayaan dan budaya Indonesia lewat akun media sosialnya. Semakin banyak aktivitas tersebut mereka lakukan akan berpengaruh pada penilaian juri.
Kembali kepada sang Miss World 2013 terpilih, lalu apa sih yang membuat pemilik nama lengkap Megan Lynn Young ini berhak mendapatkan mahkota Miss World 2013 dibandingkan kontestan lainnya?
Simak 5 alasan yang mendukung kemenangan Megan seperti yang dilansir pada laman Rappler.com
1. Pada acara jumpa pers di Bali, Megan Young secara langsung dipilih sebagai pembicara yang mewakili seluruh kontestan Miss World 2013. Dari 130 kontestan, hanya 8 yang mendapatkan kesempatan berharga ini, yaitu France, Spain, Lebanon, Puerto Rico, Cameroon, Australia, Netherlands dan Jamaica.
2. Megan berhasil meraih posisi di Top 11 Beach Fashion Challenge, yang menempatkannya sebagai salah satu yang terbaik di antara kontestan lainnya.
3. Berhasil memenangkan kompetisi "Top Model'', dengan balutan gaun karya desainer Ayu Mirah yang mengangkat garmen asli dari Indonesia. Megan memukau para juri dengan gaya berjalan di pentas peraga (catwalk) yang tenang dan anggun.
4. Megan terseleksi sebagai salah satu kontestan yang membawakan secara solo tarian "Singkil'', tarian yang terinspirasi dari budaya muslim di Filipina.
5. Megan yang kelahiran Amerika ini berhasil merebut hati para jurnalis asing, ini terbukti lewat pujian yang diberikan oleh para jurnalis pada laman media mereka. Salah satu diantaranya adalah "Yahoo Shine".
This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends: